Sehari setelah dilepas ke pasaran, mobil murah Suzuki Karimun Wagon R sepertinya langsung geber penjualan. Mobil yang dilepas pada kisaran harga Rp.77 juta hingga Rp.99,9 juta tersebut rupanya tidak mau tertinggal lebih jauh dari para pesaingnya.
Setelah diluncurkan melalui siaran langsung pada
sebuah stasiun TV swasta Nasional, banner promo jagoan Suzuki untuk segmen LCGC
ini pun silih berganti mewarnai sejumlah media otomotif online.
Suzuki Karimun Wagon R dilepas dalam
3 tipe yaitu GA, GL dan GX yang semuanya dijual dengan rentang harga dibawah Rp.100
juta. Harga yang ditawarkan yaitu Rp.77 juta untuk Tipe GA, Rp.89,9 juta GL dan
Rp.99,9 juta GX. Range harga Karimun Wagon R tidak ada yang dibanderol di atas
Rp100 juta.
Selain harga yang cukup kompetitif, Karimun Wagon R pun
dapat dimiliki dengan tawaran kredit yang menggiuurkan. Sebagaimana dikutip
dari laman okezone.com Karimun Wagon R tipe GL dapat dimiliki hanya dengan uang
muka sebesar Rp.25 juta. Adapun cicilan per bulan hanya Rp.1 juta dengan tenornya
empat sampai lima tahun.
0 komentar:
Posting Komentar