Kamis, Mei 08, 2014
0
harga datsun go+ panca

Peluncuran perdana mobil murah LCGC dari Datsun akhirnya terlaksana. Hari ini, Kamis 08/05/2014, mobil murah dengan model Low MPV yang mengusung nama Datsun GO+ Panca ini secara resmi dilepas ke pasaran dan dipimpin langsung oleh Corporate Vice President Global Head of Datsun, Vincent Cobee  di Purwakarta, Jawa Barat.

Adapun mengenai bandrol harga, sesuai janji Datsun sejak awal, mobil MPV pertama untuk segmen LCGC ini dilepas dengan harga terendah dibawah Rp.100 juta, tepatnya direntang harga Rp.85 juta hingga Rp.103 jutaan.

Melalui harga yang ditawarkan serta dengan model low-MPV yang mampu menampung lebih banyak penumpang dibandingkan dengan para pesaingnya, Panca pastinya bakal memberikan persaingan yang sangat ketat diajang LCGC. Bahkan, bukan cuma di segmen LCGC, Panca juga dipercaya bakal mampu menggoyang segmen mobil low-MPV yang saat ini diisi oleh Xenia, Avanza, Ertiga dan lainnya.

Pada bagian dapurpacunya, Datsun Panca yang memiliki dimensi Panjang 3.995 mm, lebar 1.635 mm, tinggi 1.485 mm dan jarak poros roda 2.450 mm ini tetap diperkuat oleh mesin 1.2 liter yang dapat menghasilkan tenaga sebesar 68hp dan dikombinasikan dengan transmisi 5 kecepatan.


0 komentar:

Posting Komentar

Baca Juga