Kamis, September 11, 2014
0
Mobil murah Suzuki Karimun Wagon R “Stingray” atau tipe GS sepertinya sudah siap untuk mengaspal di tanah air dalam waktu dekat ini. Sosok mobil murah versi termewah dari pabrikan mobil Suzuki ini diketahui sudah mulai melakukan uji jalan beberapa waktu lalu.

Gambar: Kompas.com
Suzuki Karimun Wagon R berkelir putih dengan emblem yang masih tertutup tertangkap kamera tengah melaju di kawasan industri Cakung, Jakarta Timur, sebagaimana dimuat oleh kompas.com pada hari ini, Kamis (11/9/2014).

Dari gambar tersebut, sosok Wagon R tipe GS ini tampak memiliki tampang yang lebih elegan jika dibandingkan dengan tipe-tipe yang sudah dipasarkan, termasuk Wagon R Dilago yang saat ini masih menjadi varian termewah dari mobil murah Suzuki tersebut.

Perbedaan utama antara tipe GS dengan tipe lainnya terlihat dari bagian wajah yaitu pada desain lampu utama, dimana pada tipe GS lampu utama memiliki desain yang lebih modern dengan ukuran yang lebih ramping. Perbedaan lain juga terlihat pada desain grill yang lebih besar disbanding tipe yang sudah ada.

Wagon R tipe GS sendiri rencananya bakal menjadi salah satu mobil andalan Susuki yang dihadirkan pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014 mendatang.

Mengenai harga jual, pihak Suzuki masih belum mengumumkan akan berada pada angka berapa bandrol varian mobil murah teranyarnya ini akan dilepas dipasaran. Namun, diprediksi tidak akan jauh berbeda dengan Karimun Wagon R Dilago yang dilepas pada angka Rp 105,7 juta.


0 komentar:

Posting Komentar

Baca Juga