Kamis, Agustus 22, 2013
0

Ajang Indonesia International Motor Show atau IIMS yang akan diselenggarakan pada bulan September mendatang sepertinya bakal menjadi ajang seru pertarungan mobil-mobil murah LCGC. Meskipun beberapa pabrikan seperti Toyota, Daihatsu, Honda dan Datsun sudah menyatakan akan memperkenalkan atau bahkan menjual mobil-mobil murah mereka sebelum Ajang otomotif terbesar di Indonesia tersebut, namun IIMS pastinya bakal menjadi moment yang tak akan disia-siakan untuk memaksimalkan promo mobil-mobil LCGC bagi tiap-tiap produsen yang telah menyatakan diri untuk turut serta.

Daihatsu misalnya, yang sejak IIMS 2012 lalu telah memajang Ayla sebagai salah satu daya tarik utama booth mereka, dikabarkan akan kembali memajang Ayla sebagai daya tarik utama di tahun ini. 

Tidak tanggung-tanggung sebanyak 5 tipe Ayla akan dihadirkan oleh Daihatsu. Seperti dikutip dari laman Rajamobil.com, Ayla yang akan bergaya adalah versi modifikasi, diantaranya Daihatsu Ayla GT (Sport Modification), Ayla Luxury (Elegant modification), Ayla X-Track (Cross over modification) serta Ayla M+ dan Ayla X (AI-DSO Aero package).

Bagaimana tampang Ayla modifikasi tersebut dan bagaimana pula dengan pabrikan mobil lain? Kita tunggu saja.

0 komentar:

Posting Komentar

Baca Juga